Kemaren malam berlanjut dini hari tadi,sampai menjelang sholat jumat gue diliputi kebimbangan.Gara-garanya telpon dr.Icha kemaren malem tentang PTT enam bulan.Seperti yang gue tulis dalam blog sebelumnya,gue dihadapkan dua pilihan.Tapi setelah gue ke depkes,semua menjadi terang dan kebimbangan gue sirna.Bayangan dan imajinasi gue tentang tempat terpencil nan eksotik itu sirna seketika.Monyet,penyu,burung-burung yang beraneka ragam,kupu-kupu,tupai dan segala hewan liar yang bakal gue liat dan yang membuat gue ga isa tidur tadi malam ga berbekas sama sekali dalam pikiran gue.Karena mulai tanggal 30 Maret sampai 2 April ditetapkan hari libur bersama maka pengumuman penerimaan dokter PTT periode Mei 2006 yang sedianya di umumkan 31 Maret diundur tanggal 3 April.Dueeenggg!!!
Itu artinya gue ga isa apply untuk mengisi kekosongan tempat yang belum terpenuhi pada daerah sangat terpencil tertentu.Karena tanggal 3 April gue berada di rig.Dan tentu saja ga isa apply untuk periode Mei 2006...hu..hu..
Tapi gue merasa mendapatkan sesuatu apa yang anak gembalanya Paulo Coelho dalam The Alchemist sebagai "pertanda".Pertanda itu kira-kira berbunyi begini "Hei Al yang ganteng..ups...yang keren..he..he..kamu jangan bimbang karena memikirkan PTT itu,karena PTT bisa ditunda dan kamu bisa melaksanakanya kapan saja.Yang tidak bisa ditunda dalam hidupmu sekarang adalah melanjutkan study untuk mendalami gene therapy,untuk membantu menemukan cara penyembuhan cancer yang telah merenggut orang-orang yang kamu cintai dari kehidupanmu.Jadi konsenlah untuk untuk study dan belajar gene therapy saja...ho..ho..ho..OK Al ?!
Okey dehh Pak Pertanda!
Waah..gue jadi semakin semangat lagi nih.
Hari ini adik gue dateng ke Jakarta ama teman-temen gengnya di lab.fisika ITB.Tapi karena gue ada banyak urusan hari ini termasuk sibuk dengan pertanda-nya The Alchemist,jadinya cuma sempat nemuinya beberapa jam aja.Lagian dia gue suruh nginep ditempat gue ga mau.Ya udah setelah mereka jalan-jalan sampai Monas,kita ketemuannya di Atrium Senen aja.Karena besok pagi gue harus sudah berangkat ke Balikpapan,satu hari lebih awal dari biasanya,karena ada hal yang musti gue selesaiin disana.Setelah basa-basi dan ngobrol sekedarnya mereka balik ke tempat temennya yang di Bekasi dan gue juga harus segera balik karena belum prepare untuk besok.Seandainya punya cukup waktu,gue pingin jalan-jalan ama mereka ke Ancol-sok tahu ...padahal gue belum pernah sekalipun membau tempat ini..hi..hi..-main roll coster.Gue tau juga dari cerita seseorang yang kini uda ga ada,tentang Ancol ini.Apaan sih kereta luncur itu lohh...!!Mungkin lain kali yahhh.Habis UAS kata mereka...yup.
Hari ini gue bertemu adikku dan hari ini kembali terasa ringan setelah hampir setengah harian diliputi kebimbangan...Inilah pertanda..
"Tetaplah mengejar mimpi-mimpimu,karena kalau engkau sungguh-sungguh menginginkan sesuatu,seluruh jagad raya akan bersatu padu untuk membantumu meraihnya"
No comments:
Post a Comment